Abstrak: Peran PMIK sangat vital dalam mengelola informasi medis yang akurat, lengkap, dan dapat diakses tepat waktu oleh tenaga kesehatan. Namun, berbagai kendala komunikasi sering ditemukan, seperti keterbatasan teknologi, kurangnya pelatihan, dan SOP yang tidak jelas. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mewujudkan komunikasi efektif melalui sosialisasi dan edukasi tentang peningkatan mutu pelayanan di rumah sakit, sehingga dapat mempercepat dan meningkatkan kualitas informasi medis yang disampaikan. Tujuan: mewujudkan komunikasi efektif dengan melakukan percepatan informasi melalui sosialisasi serta edukasi tentang peningkatan mutu pelayanan di rumah sakit.Metode: dilakukan Forum Grop Diskusi dan evaluasi dengan penilaian dari masyarakat dan teman sejawat RS Hasil: Sosialisasi tentang komunikasi efektif dilakukan dengan cara melakukan Pre Test dan Post test. Hasil dari sosialisasi didapatkan bahwa terjadi peningkatan pengetahuan pertugas sebelum (pre test) sebanyak 70 % meningkat menjadi 85% setelah (post test) penyampaian materi oleh Tim pengabdian masyarakat . Pre Test adalah test yang diberikan sebelum pengajaran dimulai dengan tujuan untuk mengetahui sampai dimana pengetahuan perawat terhadap materi yang disampaikan.Abstract: The role of Medical Record and Health Information Management (PMIK) is vital in managing accurate, complete, and timely accessible medical information for healthcare providers. However, various communication barriers are often encountered, such as technological limitations, lack of training, and unclear standard operating procedures (SOPs). Therefore, this study aims to achieve effective communication through socialization and education on improving service quality in hospitals, which can accelerate and enhance the quality of medical information conveyed. Objective: To achieve effective communication by accelerating information through socialization and education on improving service quality in hospitals. Method: A Focus Group Discussion (FGD) and evaluation were conducted, involving assessments from the community and colleagues at the hospital. Results: The socialization on effective communication was carried out by conducting a Pre-Test and Post-Test. The results of the socialization showed an increase in staff knowledge, from 70% before (pre-test) to 85% after (post-test) the presentation of the material by the community service team. The Pre-Test is a test given before the teaching begins with the aim of assessing the nurses' knowledge of the material to be delivered.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025