Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat keterisian (load factor) dan mengidentifikasi strategi optimalisasi kapasitas angkutan speedboat CV Sinar Jaya Samudra di rute Nunukan-Sebuku. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan analisis deskriptif. Data primer dikumpulkan melalui observasi langsung, wawancara, dan survei jumlah penumpang, sedangkan data sekunder diperoleh dari manifest penumpang, jadwal operasional, dan dokumen perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan tingkat keterisian berkisar antara 53% hingga 57%, dengan fluktuasi penumpang yang signifikan sepanjang tahun. Bulan Januari, Februari, April, dan Juni mencatat tingkat keterisian yang lebih rendah, menunjukkan kapasitas speedboat belum dimanfaatkan secara maksimal. Untuk meningkatkan efisiensi, strategi yang direkomendasikan meliputi promosi intensif, pemberian diskon pada bulan-bulan dengan permintaan rendah, serta penyesuaian jadwal keberangkatan agar lebih sesuai kebutuhan penumpang. Selain itu, kolaborasi dengan agen perjalanan juga diusulkan untuk meningkatkan jumlah penumpang. Dengan menerapkan strategi ini, diharapkan keterisian penumpang dapat meningkat, efisiensi operasional tercapai, dan layanan transportasi laut tetap berkelanjutan serta memberikan kontribusi yang signifikan bagi masyarakat di wilayah Nunukan-Sebuku.
Copyrights © 2024