Jurnal Peduli Masyarakat
Vol 6 No 4 (2024): Jurnal Peduli Masyarakat: Desember 2024

Pemberdayaan Masyarakat sebagai Upaya Pencegahan dan Penanganan Hipertensi melalui Program GEMATI

Septianingtyas, Maya Cobalt Angio (Unknown)
Nuraeni, Asti (Unknown)
Sovianti, Vivi (Unknown)
Juwariyah, Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Penyakit kardiovaskuler masih menjadi penyakit utama yang paling banyak diderita oleh penduduk di negara berkembang. Hipertensi menjadi salah satu penyakit gangguan kardiovaskuler yang paling banyak dialami oleh masyarakat. Program GEMATI merupakan salah satu strategi untuk meningkatkan derajat kesehatan penderita hipertensi. Program ini terdiri dari beberapa intervensi kolaborasi berdasarkan dari beberapa aspek yaitu pendidikan kesehatan, aktivitas fisik, dan penggunaan ramuan herbal dari tanaman TOGA. Kegiatan penyuluhan ini menilai persepsi masyarakat berdasarkan dari aspek pengetahuan, sikap, dan perilaku. Adapun didapatkan hasil uji statistik menggunakan paired sample t-test menunjukkan bahwa terdapat pengaruh pemberian senam hipertensi terhadap nilai MAP tekanan darah masyarakat RW 08 Kelurahan Krobokan Semarang. Melalui kegiatan pemberdayaan masyarakat ini diharapkan masyarakat RW 08 dapat mengaplikasikan program GEMATI yang ada melalui Posbindu PTM dimana melibatkan peran serta dari kader sebagai penanggungjawab kegiatan untuk mengawasi dan memberikan intervensi sesuai dengan kegiatan penyuluhan yang telah diberikan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JPM

Publisher

Subject

Education Health Professions Languange, Linguistic, Communication & Media Medicine & Pharmacology Other

Description

JURNAL PEDULI MASYARAKAT merupakan jurnal pengabdian masyarakat yang diterbitkan oleh Global Health Science Group pada volume 1 nomor 1 November 2019 dengan p-ISSN 2715-6524 dan e-ISSN 2721-9747 Jurnal ini menerima manuskrip yang berfokus pada kegiatan yang ada di masyarakat baik dalam bidang ...