Inilah tiga di antara banyak cerita rakyat Kalimantan Tengah, yakni: 1) Asal Usul Pulau Nusa; 2) Asal Usul Danau Malewa; 3) Asal Usul Burung Elang. Cerita rakyat ini tersebar di media sosial sehingga mudah diakses. Penelitian ini betujuan untuk mendeskripsikan: 1) peringkat cerita rakyat Kalimantan Tengah menurut pilihan siswa kelas tinggi; 2) sama-tidaknya peringkat cerita rakyat Kalimantan Tengah menurut pilihan siswa kelas tinggi per kelompok sampel. Penelitian ini dilakukan di SD Negeri 2 Kotawaringin Hilir pada semester ganjil tahun ajaran 2024/2025. Populasi penelitian ini adalah para siswa kelas tinggi yang mengikuti pembelajaran apresiasi cerita rakyat Kalimantan Tengah. Mereka berjumlah 61 siswa yang terdiri atas 30 siswa kelas 5 dan 31 siswa kelas 6. Sampel ditetapkan sebanyak 53 siswa berdasarkan rumus statistik. Jumlah ini terdiri atas 27 siswa kelas 5 dan 26 siswa kelas 6. Untuk mengumpulkan data cerita rakyat Kalimantan Tengah menurut pilihan siswa kelas tinggi digunakan instrumen nontes yakni kuesioner. Pedoman cek-ricek juga digunakan yang bertujuan untuk memvalidasi secara internal baik data yang terkumpul maupun hasil analisis data. Data penelitian dianalisis menggunakan prosedur statistik deskriptif yakni frekuensi dan persen. Hasil penelitian: 1) peringkat-1 cerita rakyat Kalimantan Tengah menurut pilihan siswa kelas tinggi adalah Asal Usul Pulau Nusa; peringkat-2 adalah Asal Usul Burung Elang; dan 3) peringkat-3 adalah Asala Usul Danau Malewa; 2) terdapat perbedaan cerita rakyat Kalimantan Tengah menurut pilihan siswa kelas tinggi per kelompok sampel.
Copyrights © 2024