Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana minat konsumen dapat dipengaruhi oleh religiusitas. untuk mengetahui sejauh mana minat nasabah dalam mengajukan pembiayaan KPR di BSI Griya Bank Syariah Indonesia KCP Palembang Sukodadi dapat dipengaruhi oleh keyakinan agamanya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Dengan populasi sebanyak 163 orang dan jumlah sampel sebanyak 115 responden. Teknik pengambilan sampel insidental menggunakan sumber data primer dan sekunder. Pendekatannya menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan SPSS v25. Nasabah Bank Syariah Indonesia KCP Palembang Sukodadi mengisi kuesioner menggunakan Google form yang digunakan sebagai teknik pengumpulan data penelitian. Validitas dan reliabilitas skala Linkert diperiksa sebagai alat evaluasi. Temuan penelitian menunjukkan bahwa minat nasabah mengajukan pembiayaan KPR di BSI Griya Bank Syariah Indonesia KCP Palembang Sukodadi dipengaruhi secara positif dan signifikan oleh religiusitas. Hasil uji t terhadap minat nasabah menunjukkan bahwa variabel religiusitas mempunyai pengaruh positif dan agak signifikan dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000.
Copyrights © 2024