Gamelan merupakan ensambel musik tradisional dari berbagai jenis instrumen, seperti gong, kendang, suling, dan lain-lain. Pertunjukan gamelan Sunda tidak lepas dari peran “Nayaga” yang menjadi pemimpin Gamelan Sunda, yang bertanggung jawab atas arasemen musik, pengaturan pertunjukan, dan seringkali sebagai instruktur bagi para pemain gamelan. Adapun Nayaga mempunyai banyak peran dalam terciptanya harmoni dalam gamelan. Tahapan pelaksanaan pengabdian masyarakat ini dimulai dengan: 1) Sosialisasi dan edukasi tentang Gamelan Sunda; 2) Penerapan dalam bentuk sosialisasi di komunitas remaja lingkungan setempat; 3) Penerapan teknologi dalam sosialisasi sangat diperlukan agar menarik perhatian kalangan remaja di desa Cigugur, Kabupaten Kuningan Jawa Barat. Pemanfaatan teknologi dalam kegiatan sosialisasi dan edukasi gamelan di Desa Cigugur berupa: 1) Belajar Gamelan Sunda dengan menggunakan media digital, baik yang berbayar maupun yang tidak berbayar; 2) Memperkenalkan Gamelan Sunda dalam bentuk kekinian, misalnya dengan platform tiktok, youtube, dll; 3) Karya-karya pertunjukan dibuat dalam bentuk animasi sehingga menarik kalangan remaja.
Copyrights © 2024