Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan di RA Al-Zahro yang berlokasi di Buniara, Kecamatan Tanjung Siang, Kabupaten Subang, dengan tujuan untuk melatih kreativitas dan kreasi murid melalui kegiatan belajar yang interaktif dan menyenangkan. Dalam kegiatan ini, berbagai metode pengajaran diterapkan untuk membantu anak-anak usia dini mengembangkan keterampilan motorik, kognitif, dan kreativitas mereka. Metode yang digunakan meliputi aktivitas mewarnai, pengenalan huruf hijaiyah dan angka, permainan edukatif, serta kegiatan menyanyi dan bergerak. Kegiatan dilaksanakan secara tatap muka dengan memanfaatkan pendekatan belajar sambil bermain, yang terbukti mampu menjaga antusiasme dan fokus anak-anak dalam belajar. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan kreativitas murid dalam hal mengolah warna, mengenal bentuk, serta menghafal huruf dan angka. Selain itu, metode yang bervariasi membuat proses belajar menjadi lebih menarik dan menyenangkan. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, RA Al-Zahro dapat terus mengadopsi metode kreatif untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di masa mendatang.
Copyrights © 2025