Jurnal Kolaboratif Sains
Vol. 8 No. 1: Januari 2025

Efektifitas Model Pembelajaran Kollaboratif Learning berbasis Etnosains untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik

Sinta Nur Halimah (Unknown)
M. Amin (Unknown)
Febriarsita Eka Sasmita (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi efektivitas model pembelajaran kolaboratif berbasis etnosains dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) di kelas IV MI. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada tantangan globalisasi yang membuat generasi muda semakin terpapar budaya asing, sehingga diperlukan integrasi budaya lokal dalam pembelajaran untuk meningkatkan rasa nasionalisme dan pemahaman ilmiah. Model pembelajaran kolaboratif berbasis etnosains menggabungkan pendekatan kolaboratif yang melibatkan kerja sama antar siswa dengan pengintegrasian elemen budaya lokal, seperti proses membatik menggunakan teknik ecoprint, dalam pembelajaran IPAS. Penelitian menggunakan metode eksperimen dengan desain pre-test post-test control group, di mana kelas eksperimen menerima intervensi berupa pembelajaran kolaboratif berbasis etnosains, sementara kelas kontrol menggunakan metode pembelajaran konvensional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran berbasis etnosains memberikan peningkatan signifikan pada hasil belajar siswa, dengan rata-rata skor N-Gain kelas eksperimen mencapai 62,4%, lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol. Temuan ini menegaskan bahwa pendekatan kolaboratif berbasis etnosains tidak hanya meningkatkan hasil belajar, tetapi juga memperkuat pemahaman siswa tentang budaya lokal, menciptakan suasana belajar yang lebih interaktif, serta memotivasi keterlibatan aktif peserta didik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JKS

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Health Professions Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Other

Description

Jurnal Kolaboratif Sains merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Universitas Muhammadiyah Palu. Jurnal ini menerima artikel ilmiah dalam bentuk Hasil Penelitian, Laporan Penelitian, Literatur Review. Semua manuskrip yang dikirimkan adalah peer review oleh para ahli di bidang yang relevan. Tujuan dan ...