Selama bertahun-tahun, tradisi menjadi kebiasaan yang menjadi bagian penting dari kehidupan masyarakat. Nilai-nilai budaya dan kearifan lokal yang berasal dari tradisi menjadi pedoman bagi masyarakat dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Sampai saat ini, beberapa desa di Kecamatan Purbolinggo masih melakukan selamatan. Salah satunya adalah Desa Tanjung Inten, yang terletak di Kecamatan Purbolinggo, Kabupaten Lampung Timur. Tujuan dari tulisan ini adalah untuk menunjukkan bahwa ada tradisi yang bermanfaat untuk selametan kematian di Desa Tanjung Inten. Masyarakat Desa Tanjuhng Inten memiliki perspektif yang berbeda tentang tradisi tersebut. Sebagian masyarakat memiliki keinginan atau motivasi untuk melaksanakan kegiatan tersebut. Sebagian lagi menilai bahwa kegiatan selamatan tidak perlu dilakukan karena tidak ada dasar dalam keyakinan beragama. Tradisi ini perlu dilihat sebagai realitas yang positif, seperti untuk silaturrahmi atau menyambung ikatan persaudaran dan hubungan masyarakat.
Copyrights © 2024