Laser cutting merupakan teknologi pemotongan sheet metal menggunakan media laser yang dipadukan sistem CNC. Permasalahan proses laser cutting yaitu kecacatan permukaan hasil pemotongan dan peningkatan kekerasan material pada area permukaan hasil pemotongan laser cutting, disebabkan oleh ketidaksesuaian variasi parameter. Parameter laser cutting dalam penelitian ini yaitu cutting speed, jarak focusline, dan gas pressure. Variasi parameter cutting speed yang diteliti adalah 1440 m/min, 1620 m/min, dan 1800 m/min. Variasi jarak focusline yang diteliti yaitu 5,5 mm, 6,0 mm, dan 6,5 mm. Variasi parameter gas pressure yang digunakan yaitu 0,5 bar, 0,7 bar, dan 0,9 bar. Metode Taguchi digunakan untuk mendapatkan variasi dengan nilai kekerasan dan kekasaran permukaan material yang minimum. Kekasaran permukaan diuji menggunakan surface roughness tester, kekerasan permukaan diuji menggunakan hardness tester brinel. Besarnya pengaruh setiap parameter di analisis menggunakan metode ANOVA. Hasil penelitian menunjukkan parameter jarak focusline memiliki pengaruh terbesar terhadap kekasaran permukaan dengan persentase 50,385 %, parameter gas pressure adalah parameter yang paling berpengaruh terhadap kekerasan permukaan dengan persentase 54,241 %. Nilai kekasaran minimum dapat dicapai dengan parameter cutting speed 1800 m/min, focusline 5,5 mm, dan gas pressure 0,5 bar. Nilai kekerasan minimum dicapai dengan cutting speed 1800 m/min, focusline 6,5 mm, dan gas pressure 0,5 bar.
Copyrights © 2023