Technologia: Jurnal Ilmiah
Vol 16, No 1 (2025): TECHNOLOGIA (JANUARI)

PROTOTYPE APLIKASI MANAJEMEN ASET KANTOR DI PERWAKILAN BKKBN PROVINSI SUMATERA UTARA

Alda, Muhammad (Unknown)
Syahfitri, Asri Akmaliyah (Unknown)
Alilmi, Dini (Unknown)
Febryani, Nurhaliza (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan prototipe aplikasi manajemen aset yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi dan akurasi pengelolaan aset di kantor Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Utara. Metode yang digunakan adalah User-Centered Design (UCD), yang menempatkan kebutuhan pengguna sebagai fokus utama dalam setiap tahapan pengembangan aplikasi. Penelitian ini melibatkan proses observasi untuk memahami konteks penggunaan, perancangan antarmuka, dan evaluasi desain menggunakan metode pengujian black-box. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi yang dirancang memiliki fitur utama seperti pengelolaan aset berdasarkan kategori, navigasi yang intuitif, dan kemampuan pembuatan laporan. Proses evaluasi membuktikan bahwa aplikasi ini mampu memenuhi kebutuhan pengguna dengan antarmuka yang mudah dipahami dan responsif. Dengan demikian, aplikasi ini diharapkan dapat menjadi solusi yang efektif untuk mengatasi permasalahan pengelolaan aset secara manual dan mendukung operasional yang lebih efisien di instansi terkait.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIT

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Technologia: Jurnal Ilmiah adalah wadah informasi, hasil penelitian, dan tulisan terkait bidang Teknik Informatika dan Sistem Informasi yang dikelola oleh Fakultas Teknologi Informasi Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari. Frekuensi terbitan pada jurnal ini 4 kali dalam setahun ...