Pembelajaran bahasa Arab di era Society 5.0 menghadapi berbagai tantangan yang berkaitan dengan integrasi teknologi dalam pendidikan. Di era ini, teknologi telah menjadi bagian integral dari pembelajaran, namun penerapannya dalam pengajaran bahasa Arab masih menemui beberapa hambatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi tantangan yang muncul dalam pembelajaran bahasa Arab di era ini, seperti kesiapan pendidik, kesenjangan digital, dan dehumanisasi interaksi belajar. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kepustakaan (library research) dengan menganalisis berbagai sumber literatur terkait tantangan pembelajaran bahasa Arab era society 5.0. Melalui penelitian ini, ditemukan data bahwa meskipun teknologi dapat meningkatkan pengalaman belajar, implementasi pembelajaran Bahasa Arab yang berbasis teknologi masih menghadapi kendala besar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adaptasi kurikulum harus lebih fleksibel dan inklusif agar dapat memenuhi kebutuhan pembelajaran bahasa Arab di era Society 5.0, dengan tetap mempertahankan nilai-nilai pendidikan yang humanis dan kontekstual.
Copyrights © 2024