Bada'a: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 6 No. 2 (2024): Badaa: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar

Analisis Kemampuan Literasi Dalam Implemetasi Kurikulum Merdeka Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Di SDN 68 Palembang

Ahmad Sazali (Unknown)
Zahruddin Hodsay (Unknown)
Aldora Pratama (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2024

Abstract

Abstrak Penelitian bertujuan untuk menganalisis kemampuan literasi siswa , faktor penyebab rendahnya literasi siswa dan upaya yang dilakukan untuk mengatasi rendahnya literasi siswa. Penelitian ini dilaksanakan di kelas lV SDN 68 Palembang yang sudah diterapkan kurikulum merdeka. Metode pada penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik keabsahan data menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian terdapat 6 siswa yang masih mempunyai kemampuan literasi masih rendah. 1 siswa yang masih dalam pengenalan huruf dan 5 siswa yang masih mengeja dalam membaca. 15 siswa yang lain sudah dapat membaca dengan lancar. Faktor penyebabnya yaitu faktor internal: kurangnya minta membaca siswa dan kurang nya kesadaran pada siswa itu sendiri bahwa membaca itu adalah hal yamg sangat penting bagi manusia. Faktor eksternal: lingkungan sekitar, lingkungan keluarga, lingkungan bermain dan lingkungan Masyarakat. Upaya yang dilakukan dalam mengatasi rendahnya kemampuan literasi membaca siswa di kelas lV yaitu dengan cara: menampilkan bacaan yang variati, perbanyak gambar agar siswa semangat untuk membaca, membiasakan mereka untuk selalu membaca 5 menit sebelum proses pembelajaran dimulai, pada saat istirahat saya selalu membiasakan mereka untuk membiasakan membaca. Kata Kunci: Literasi , Kurikulum Merdeka, Mata Pelajaran Bahasa Indonesia

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

badaa

Publisher

Subject

Education Other

Description

Badaa: Jurnal Pendidikan Dasar terbit sebagai sarana publikasi hasil pemikiran kritis dan ilmiah bagi semua kalangan dalam lingkup pendidikan dasar yang berisi gagasan konseptual, kajian dan aplikasi teori, tulisan praktis serta hasil penelitian pendidikan dan pengajaran sekolah dasar. ...