Pustaka Karya : Jurnal Ilmiah Ilmu Perpustakaan dan Informasi
Vol. 12 No. 2: Desember 2024

Library anxiety pada mahasiswa baru penyandang disabilitas tunanetra di Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Abdurokhim, Muhamad (Unknown)
Laugu, Nurdin (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Dec 2024

Abstract

Kecemasan sering muncul ketika berada di sebuat tempat yang dirasa asing atau baru ia temui. Library anxiety adalah kondisi di mana pemustaka merasakan ketidaknyamanan, rasa tidak aman, ketidakmampuan dan pikiran negatif lainnya sehingga dapat menghambat kemampuan saat melakukan penelusuran di perpustakaan. Library anxiety juga dapat dialami oleh seluruh mahasiswa, tidak terkecuali mahasiswa baru penyandang disabilitas Tunanetra. mahasiswa baru penyandang disabilitas tunanetra juga dapat mengalami rasa cemas, tidak hanya dari internal diri mereka sendiri, melainkan juga dipengaruhi oleh faktor sosial disekitar mereka, termasuk dalam lingkungan perpustakaan. Penelitian ini mebahas tentang kecemasan perpustakaan yang dialami mahasiswa baru penyandang disabilitas tunanetra di Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian ini merupakan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini data primer dan dat sekunder. Hasil penelitian ini ditemukan bahwa dari Sembilan faktor yang ditanyakan berdasarkan teori mellon dan Bostick terdapat lima faktor yang ditemukan mengalami kecemasan dan empat tidak ditemukan mengalami kecemasan. Adapun faktor yang mengalami Library Anxiety: The size of library, a Lack of knowledge about where things were located, Affective barriers, Library knowledge barriers, Mechanical and technological barriers. Faktor yang tidak menyebabkan kecemasan perpustakaan: How to begin, what to do, Barriers with staf, Library comfort barriers.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pustakakarya

Publisher

Subject

Arts Library & Information Science Social Sciences

Description

Jurnal ini menerbitkan artikel dengan topik Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam. Terbit setiap 2 kali dalam satu tahun di bulan Juni dan ...