Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, dan Sosial Humaniora (SINTESA)
Vol. 7 (2025): PROSIDING SINTESA

Analisis Perlakuan Akuntansi atas Aktiva Tetap pada Laporan Keuangan di Funky Place Nuanu

Putri, Ayu Dita Karolina (Unknown)
Suryantari, Eka Putri Suryantari (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini membahas praktik pengelolaan aktiva tetap di Restoran Funkyplace Nuanu dalam konteks penerapan akuntansi sesuai dengan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) No. 16. Dalam era globalisasi dan perkembangan industri kuliner, pengelolaan keuangan yang baik menjadi krusial bagi keberlanjutan operasional restoran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perlakuan akuntansi atas aktiva tetap, yang meliputi pengakuan, penyusutan, serta penyajian dalam laporan keuangan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, yang melibatkan wawancara, observasi, dan analisis dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Funkyplace Nuanu belum sepenuhnya menerapkan praktik akuntansi yang sesuai dengan PSAK No. 16, termasuk ketiadaan pengakuan yang tepat terhadap aktiva tetap dan penerapan metode penyusutan yang tidak memadai. Rekomendasi untuk perbaikan termasuk penerapan sistem akuntansi yang lebih terstruktur dan pelatihan bagi staf terkait praktik akuntansi yang benar. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan praktik akuntansi di sektor kuliner.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

sintesa

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Education Health Professions Social Sciences

Description

Prosiding SINTESA merupakan sebuah forum ilmiah berupa seminar nasional bagi dosen dan peneliti dalam mendiseminasikan atau memublikasikan hasil penelitian serta pemikiran kritis dalam bidang teknologi, sains, dan sosial humaniora. Wadah berbagi pengetahuan, best practices, serta inspirasi bagi para ...