Menulis merupakan kemampuan dasar wajib dimiliki bagi peserta didik, dan telah diajarkan dari jenjang pendidikan dasar bahkan pra sekolah. Kemampuan menulis yang kurang maksimal dapat mempengaruhi pola belajar dan dapat menghambat proses perkembangan peserta didik dalam pendidikan. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui perencanaan, pelaksanaan, dan hasil layanan bimbingan konseling oleh guru Bimbingan dan Konseling dalam rangka meningkatkan keterampilan menulis pada peserta didik di SLB Wiyata Dharma. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif untuk menggambarkan lebih jelas terkait perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi bimbingan dan konseling. Lokasi penelitian ini di SLB Wiyata Dharma dengan narasumber adalah guru Bimbingan dan Konseling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah wawancaradan observasi. Analisis data menggunakan analisis data induktif yang terdiri dari tahapan pengumpulan data, pemilahan data, penyajian, dan penarikan kesimpulan.
Copyrights © 2024