Proceedings Series of Educational Studies
2024: Prosiding Seminar Nasional Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang Membangun Karakt

Sportivitas Anak Usia Dini dalam Olahraga Pushbike di Patria Pushbike Blitar

Ramadhanti, Berliana (Unknown)
Putro, Bagus Cahyono (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan sportivitas anak usia 5-6 tahun di komunitas Patria e Blitar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan angket, wawancara, dan observasi. Metode keabsahan data menggunakan metode triangulasi sumber. Metode triangulasi sumber ini dilakukan untuk meninjau perbandingan antara hasil wawancara, hasil observasi dan hasil angket. Perbandingan tersebut menunjukkan adanya keterkaitan temuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sportivitas anak usia 5-6 tahun di komunitas Patria Pushbike Blitar termasuk kategori memiliki sportivitas yang “Cukup Tinggi” dengan persentase 76%. Adapun penjabaran sportivitas terdiri dari 4 indikator diantaranya, Menghormati Lawan dengan persentase 82% (Tinggi), Menghormati Rekan dan Tim dengan persentase 82% (Tinggi), Menghormati Permainan atau Olahraga dengan persentase 78% (Cukup Tinggi), dan Menghormati Pelatih dengan kategori 60% (Sedang). Indikator sportivitas yang paling rendah yaitu menghormati pelatih. Oleh karena itu, anak-anak perlu diberikan arahan dan pemahaman lebih mendalam terkait dengan menghormati pelatih. Selain itu, indikator sportivitas anak yang paling tinggi yaitu menghormati lawan dan menghormati rekan dan tim. Hasil wawancara dan observasi di lapangan sejalan dengan hasil angket. Perbandingan dari berbagai sumber berupa hasil persentase, hasil wawancara maupun hasil observasi secara triangulasi menunjukkan adanya keterkaitan hasil.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pses

Publisher

Subject

Education

Description

The proceedings series Proceedings of Educational Study Seriesaims to publish proceedings from conferences on the theories and methods in fields of ...