Perpustakaan digital menawarkan kemudahan aksesibilitas bagi para penggunanya tanpa adanya batasan ruang dan waktu. Perpustakaan SMKN 8 Bandung menginisiasi kerjasama dengan prodi Perpustakaan dan Sains Informasi dalam hal pengembangan perpustakaan digital. Berdasarkan hasil pengembangan program yang sudah dilakukan oleh mahasiswa melalui kegiatan MBKM prodi teknik informatika dan Prodi Perpustakaan dan Sains Informasi, maka pengabdian pada masyarakat dilakukan melalui kegiatan Sosialisasi Penggunaan Digital Library agar pengelola perpustakaan SMKN 8 Bandung dapat menggunakan digital Library untuk menunjang kegiatan operasional di perpustakaan SMKN 8 Bandung. Kegiatan ini dihadiri dengan jumlah peserta sebanyak 20 orang yang terdiri dari kepala perpustakaan, staf perpustakaan, staf ICT, dosen prodi Perpustakaan dan Sains Informasi, dosen prodi Teknik Informatika dan mahasiswa Universitas Widyatama.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024