Laporan ini membahas penelitian terkait masalah intrapersonal pada karyawan Satuan Kerja Layanan Umum PT Bukit Asam. Fokus utama penelitian adalah mengidentifikasi masalah intrapersonal yang sering terjadi, seperti stres kerja, rendahnya motivasi, dan kesulitan mengelola emosi, serta menganalisis dampaknya terhadap kinerja dan kesejahteraan karyawan. Observasi, wawancara, dan diskusi kelompok dilakukan untuk mendapatkan gambaran mendalam mengenai kondisi intrapersonal karyawan. Analisis SWOT digunakan untuk mengidentifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman yang memengaruhi kondisi ini. Temuan laporan menunjukkan bahwa pentingnya strategi yang terstruktur, seperti pelatihan manajemen stres dan komunikasi rutin, untuk mengatasi masalah ini. Laporan ini memberikan kontribusi bagi pengembangan keilmuan psikologi, khususnya dalam manajemen intrapersonal di lingkungan kerja industri.
Copyrights © 2025