Perkembangan pesat dalam pemanfaatan teknologi informasi dalam kebutuhan informasi di lingkungan masyarakat pedesaan sangat penting. Namun, tantangan adopsi teknologi yang cepat ini juga membawa risiko dan ancaman keamanan informasi digital yang semakin. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, program Pengenalan Keamanan Informasi Digital (PKID) dikembangkan sebagai bentuk pengabdian masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, pengetahuan, dan keterampilan masyarakat desa dalam menghadapi ancaman keamanan informasi digital. PKID dilaksanakan dengan metode melalui serangkaian kegiatan edukasi dan pelatihan yang berfokus pada penguatan resiliensi siber masyarakat desa. Program ini mencakup penyampaian konsep dasar keamanan informasi digital, identifikasi risiko siber, penerapan praktik keamanan yang efektif, serta langkah-langkah tanggap terhadap serangan siber seperti malware, phishing, dan ransomware. Selain itu, peserta juga diberikan pemahaman tentang pentingnya membangun rencana darurat siber yang inklusif dan adaptif terhadap berbagai skenario ancaman. PKID mendorong kolaborasi antara masyarakat desa dengan pemerintah daerah, lembaga swadaya masyarakat, dan institusi pendidikan dalam membangun kesadaran kolektif serta resiliensi siber yang berkelanjutan. Dalam kegiatan pengabdian ini hasilnya adalah terciptanya lingkungan digital yang lebih aman dan terpercaya yang mendukung percepatan transformasi digital yang aman di Desa Sindangbarang - Kabupaten Kuningan. Dukungan penuh dari berbagai pihak diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan dalam meningkatkan kualitas hidup digital masyarakat, sekaligus mendukung percepatan transformasi digital yang aman di Desa Sindangbarang.
Copyrights © 2025