Gunung Djati Conference Series
Vol. 48 (2025): RISMA: Riset Magang Mahasiswa Agroteknologi 2019

BUDIDAYA TANAMAN STROBERI (Fragaria sp) PADA MEDIA COCOPEAT DI CV. BUMI AGRO TECHNOLOGY LEMBANG

Rahayu Anggraini (Unknown)
Tina Dewi Rosahdi (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Jan 2025

Abstract

Stroberi (Fragaria sp.) merupakan tanaman hortikultura yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan memiliki nilai ekonomi yang tinggi. Stroberi merupakan tanaman yang dibudidayakan pada iklim subtropis. Budidaya stroberi di Indonesia sedang mengalami penurunan yang signifikan. Dalam menunjang proses budidaya stroberi maka memerlukan bibit yang berkualitas. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui teknik budidaya stroberi pada media tanam cocopeat dan tingkat keberhasilan pembibitan stroberi di CV. Bumi Agro Technology. Teknik budidaya dan pembibitan stroberi yaitu persiapan tanaman indukan, persiapan media tanam, pindah tanam, penanaman stolon atau anakan, pemupukan, penyiraman, penyiangan, pemangkasan, pengendalian hama penyakit, panen dan pasca panen. Hasil budidaya stroberi menggunakan media tanam cocopeat mampu memproduksi bibit stoberi dengan kualitas dan kuantitas yang baik. Bibit yang dihasilkan CV. Bumi Agro Technolgy dalam setahun bisa mencapai 46.300 bibit.

Copyrights © 2025