Keberadaan umat Islam di dunia saat ini menghadapi berbagai tantangan dan persoalan, baik dari dalam maupun luar. Tantangan dan persoalan tersebut dapat berupa tantangan ideologis, sosial, politik, ekonomi, dan budaya. Dalam menghadapi tantangan dan persoalan tersebut, ilmu kalam memiliki peran penting untuk memberikan jawaban dan solusi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji bagaimana kalam dapat menjawab tantangan dan persoalan Islam masa kini. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi literatur. Data penelitian diperoleh dari berbagai sumber, seperti buku, artikel, dan jurnal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kalam dapat menjawab tantangan dan persoalan Islam masa kini yaitu dengan memperkuat ajaran agama Islam, menjawab tantangan dengan argumentasi yang rasional dan mengembangkan pemikiran Islam terhadap perkembangan zaman. Dengan begitu, maka kalam dapat menjawab tantangan dan persoalan Islam masa kini, seperti tantangan sekularisme, radikalisme, kemiskinan dan kesenjangan sosial.
Copyrights © 2024