Suluh: Jurnal Seni Desain Budaya
Vol 7, No 1 (2024)

Perancangan Desain Karakter Untuk Buku Anak Pop-Up Gilang dan Dharma

Mashuda, Muhammad (Unknown)
Romadhona, Mahimma (Unknown)
Masnuna, Masnuna (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Nov 2024

Abstract

Karakter atau tokoh dalam dalam buku ilustrasi anak adalah komponen penting dalam menyampaikan pesan dan jalan cerita. Perancangan karakter dalam buku ilustrasi anak berbasis pop-up yang berjudul “Gilang dan Dharma : Misi Petualangan Candi-Candi Sidoarjo” ini mengangkat isu budaya, yang terdapat kurangnya pengetahuan siswa tentang candi-candi di Sidoarjo, selain itu juga tidak adanya media pembelajaran tambahan dari sekolah untuk membantu pemahaman anak tentang peninggalan sejarah seperti candi. Dalam mendukung konsep cerita pada buku anak, dibutuhkan desain karakter yang menghadirkan sosok penting di balik candi-candi di Sidoarjo. Tujuannya adalah mengenalkan sejarah dan keanekaragaman candi di Sidoarjo. Seluruh karakter yang dibangun menyesuaikan target pembaca dalam cerita yang diangkat, yaitu untuk anak usia 9-11 tahun. Perancangan karakter buku ini diperlukan metode kualitatif dan kuantitatif deskriptif melalui wawancara, kuesioner dan studi literatur agar dapat menganalisis konsep desain yang dirancang. Hasil dari perancangan ini terdiri dari 6 karakter, yaitu 1 karakter hewan, dan 5 karakter manusia.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JSULUH

Publisher

Subject

Arts

Description

Jurnal ini berisikan tentang keilmuan yang berada pada rumpun seni budaya. Harapan kami tim redaksi jurnal suluh, semoga penerbitan jurnal ini dapat dipergunakan sebagai salah satu acuan, petunjuk maupun pedoman untuk berbagai penulisan di bidang seni ...