Kontekstual: Jurnal Ilmu Komunikasi
Vol 3, No 2 (2024): Desember

MPLEMENTASI STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN PADA PLATFORM MEDIA SOSIAL DALAM MEMPERTAHANKAN EKSISTENSI (Studi Kasus UMKM Askha Jaya)

Meira, Mentari Anggun (Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Bandar Lampung)
Verawati, Noning (Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Bandar Lampung)
Hernawan, Wawan (Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Bandar Lampung)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Kehadiran Internet membawa dampak yang signifikan, terutama dalam dunia bisnis. Dampak terbesar dari kemajuan teknologi digital, yang sejalan dengan perkembangan Internet, memberikan perubahan besar dalam strategi bisnis, khususnya bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Kemajuan teknologi telah merubah cara interaksi dalam komunikasi pemasaran, berawal dari face to face menjadi screen to face. Hal inilah yang mengawali UMKM Askha Jaya untuk terus beradaptasi demi memperkuat eksistensi mereka dalam dunia digital. Untuk tetap mempertahankan eksistensinya di era digital, Askha Jaya mulai menerapkan komunikasi pemasaran platform digital. Dengan memanfaatkan media sosial sebagai platform pemasarannya demi mempertahankan eksistensi bisnis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan melakukan wawancara dan observasi langsung pada objek yang di teliti. Fokus penelitian ini menganalisis mengenai penerapan komunikasi pemasaran platform digital media sosial pada UMKM Askha Jaya untuk tetap eksis di era digital. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Askha Jaya dengan memanfaatkan media sosial, seperti Instagram, TikTok dan Facebook, Askha Jaya mampu mempertahankan eksistensi bisnis mereka dan bersaing di era kemajuan teknologi digital.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kontekstual

Publisher

Subject

Arts Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Kontekstual merupakan media publikasi hasil penelitian ilmu komunikasi yang diterbitkan atas kerjasama program studi ilmu komunikasi UBL dan ikatan sarjana komunikasi indonesia (ISKI) sejak tahun 2022. Jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian/riset kepada para akademisi, praktisi, ...