Jurnal Sibernetika
Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Sibernetika

A SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN BERBASIS WEB PADA UNIVERSITAS SAINTEK MUHAMMADIYAH

Darmawan, Wawan (Unknown)
Pramudya, Ghina Salsabila (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Perpustakaan merupakan hal penting dan dibutuhkan untuk mencari ilmu dan informasi buku. Pada perpustakaan Universitas SaintekMuhammadiyah, pencatatan dan pencarian masih secara manual yang menyebabkan pelayanan kurang efektif dan efisien. Terdapat kelemahan pada sistem pengolahan data yang sedang berjalan, yaitu berupa penyusunan data yang tidak terstruktur, lebih berpotensidata hilang hingga rusak karena data dalam bentuk fisik, terlebih pencarian buku yang masih terasa cukup rumit dan memakan waktu. Oleh karena itu, untuk mengatasi keterbatasan tersebut maka dilakukannya penelitian dengan mengembangkan sistem informasiperpustakaan. Metodologi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode Waterfall, yang mendekati software alur hidup secara terurut dan tertata. Adapun tahapannya terdiri dari Requirment Analisys, Design, Implementation, Testing, Maintenance. Padapengembangan aplikasi menggunakan bahasa pemograman PHP (Hypertext Preprocessor), MySQL, XAMPP serta menggunakansistem observasi, wawancara untuk pengambilan data penelitian. Hasil dari penelitian adalah terciptanya sebuah aplikasi yang dapat mempermudah proses pendaftaran, peminjaman danpengembalian, dan pencarian buku secara singkat yang mana semula harus mencari terlebih dulu hingga memakan waktu cukup lama.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

sibernetika

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Artificial Intelligence (Kecerdasan Buatan), Microcontroller, Expert System (Sistem Pakar), Network System, Mobile Computing,Smart System, Software Development, Enterprise Resource Planning, Enterprise Architecture, E-Commerce, Supply Chain Management, Knowledge Management System, Customer ...