JIPMukjt:Jurnal Ilmu Pendidikan Muhammadiyah Kramat Djati
Vol 5 No 2 (2024): Jurnal Ilmu Pendidikan Muhammadiyah Kramat jati

Analisis Implementasi Pembelajaran Pendidikan Pancasila dalam Upaya Meningkatkan Karakter Siswa Kelas V di SD 3 Tenggeles

Banowati, Eka Nanda (Unknown)
Rondli, Wawan Shokib (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi pembelajaran pendidikan pancasila dalam upaya meningkatkan karakter siswa kelas V SD 3 Tenggeles. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Fokus utama penelitian adalah melihat bagaimana nilai-nilai Pancasila diintegrasikan dalam proses pembelajaran dan dampaknya terhadap pembentukan karakter siswa. Selain itu, guru juga mengintegrasikan nilai-nilai Pancasila dalam setiap mata pelajaran. Implementasi ini terbukti efektif dalam meningkatkan karakter siswa, yang ditunjukkan oleh peningkatan sikap disiplin, tanggung jawab, toleransi, dan kerjasama di antara siswa. Namun, penelitian ini juga menemukan beberapa kendala, seperti keterbatasan sumber daya dan fasilitas pendukung. Oleh karena itu, direkomendasikan adanya peningkatan dukungan dari pihak sekolah dan pemerintah untuk memperbaiki sarana dan prasarana serta pelatihan bagi guru dalam mengembangkan metode pembelajaran yang lebih inovatif. Penelitian ini juga bertujuan untuk memberikan rekomendasi perbaikan strategi pembelajaran Pendidikan Pancasila guna meningkatkan pembentukan karakter siswa di tingkat sekolah dasar.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JIPMUKJT

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

JIPMukjt:Jurnal Ilmu Pendidikan Muhammadiyah Kramat Djati terbit dua kali setahun bulan Juni dan Desember dengan proses peer review dan open akses. Pembelajar memiliki e-ISSN: 2774-616x dan p-ISSN: 2721-1339 Menerima tulisan hasil pemikiran dan hasil penelitian. JIPMukjt:Jurnal Ilmu Pendidikan ...