Intisari: Jurnal Inovasi Pengabdian Masyarakat
Vol. 2 No. 2 (2024): Intisari: Jurnal Inovasi Pengabdian Masyarakat

Pelatihan Iqra Dasar dan Tata Cara Salat bagi Anak-anak di Kelurahan Panaikang Kota Makassar

Burhanuddin, Burhanuddin (Unknown)
Yunus, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2024

Abstract

Pelatihan iqra dasar dan tata cara salat bagi anak-anak di RT F RW 4 Kelurahan Panaikang, Kecamatan Panakukang, Kota Makassar, dilaksanakan dengan tujuan utama untuk membantu anak-anak mengenal dan memahami dasar membaca Al-Qur'an menggunakan metode Iqra. Selain itu, pelatihan ini bertujuan untuk mengajarkan tata cara salat yang benar sesuai dengan tuntunan Islam. Kegiatan ini tidak hanya fokus pada aspek keterampilan membaca Al-Qur'an, tetapi juga memberikan pemahaman mendalam tentang tata cara pelaksanaan salat yang tepat. Anak-anak yang mengikuti pelatihan ini adalah anak-anak yang kurang mampu di mana orang tua mereka umumnya bekerja sebagai tukang batu, tukang kayu, tukang ojek, asisten rumah tangga, penjaga toko dan lain-lain. Manfaat dari pelatihan ini sangat signifikan, baik untuk anak-anak maupun keluarga mereka. Pelatihan ini berhasil meningkatkan kemampuan anak-anak dalam membaca Al-Qur'an, khususnya dalam membaca kalimat-kalimat pendek yang sering digunakan dalam salat. Lebih dari itu, anak-anak yang mengikuti pelatihan ini juga dapat mengajarkan dasar-dasar membaca Iqra kepada orang tua mereka, yang belum bisa membaca huruf hijaiyah, dapat pula mengaplikasikan ketika ikut salat berjamaah di masjid yang tadinya hanya ikut gerakan salat tanpa mengetahui bacaannya. Dengan demikian, pelatihan ini memberikan dampak yang lebih luas, memperkuat pembelajaran agama di lingkungan keluarga dan masyarakat sekitar.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

intisari

Publisher

Subject

Education

Description

Intisari: Jurnal Inovasi Pengabdian Masyarakat (E-ISSN 2987-5692) adalah jurnal open access dan peer-review yang yang memuat artikel-artikel ilmiah multidisiplin ilmu yang diadopsi dalam berbagai kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang mengandung inovasi dalam bidang Sosial, ...