Jurnal Pendidikan Guru (JPG)
Vol. 6 No. 1 (2025): JPG: Jurnal Pendidikan Guru

PENGEMBANGAN PROGRAM BIMBINGAN DAN KONSELING UNTUK PERILAKU PROKRASTINASI AKADEMIK TINGKAT SMK

Ulumiah Syatiri, Ulumiah (Unknown)
Santi Lisnawati (Unknown)
Nesia Andriana (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan program bimbingan dan konseling dalam mengurangi perilaku prokrastinasi tingkat SMK. Metode penelitian yang digunakan adalah research and development (R&D) model ADDIE (analysis, design, development, implementation, dan evaluation). Tahapan dalam penelitian ini yaitu analisis, desain, pengembangan, implementasi dan evaluasi. Instrumen yang digunakan yaitu uji validasi ahli pendidikan bimbingan konseling, ahli bahasa, serta ahli psikolog berupa angket skala penilaian, catatan dan saran. Begitupun dengan subjek evaluasi terdiri dari ahli pendidikan bimbingan konseling, ahli bahasa, serta ahli psikolog yang memiliki karakteristik sebagai seseorang yang banyak dianggap sumber terpercaya. Instrumen pengumpulan data yang digunakan di dalam penelitian ini adalah menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif yang mencakup wawancara dan kuesioner. Analisis data yang digunakan dalam penelitian dan Pengembangan Program bimbingan dan konseling Untuk Perilaku prokrastinasi Akademik tingkat SMK ini menggunakan teknik analisis kualitatif dan analisis kuantitatif. Kata Kunci : prokrastinasi, bimbingan konseling, ADDIE

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpg

Publisher

Subject

Other

Description

Merupakan Jurnal Pendidikan yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Ibn Khaldun Bogor. Ruang lingkup meliputi penelitian para guru terkait ...