Rumput laut jenis sayur karang (Gymnogongrus sp.) merupakan endemik daerah Maluku yang biasanya setiap tahun mulai tumbuh pada awal musim Timur (April) di sepanjang pesisir selatan pulau Ambon (Hutumuri â Mahia) dan biasanya dipanen dari bulan Juli â September. Masyarakat biasanya mengkonsumsinya sebagai lauk. Usaha pengawetan pangan segar terutama ikan secara berkelanjutan dengan menggunakan pengawet alami yang mengandung komponen bioaktif sebagai anti bakteri. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui masa simpan dengan mengetahui kualitas (secara organoleptik) ikan layang (Decapterus macrosoma) segar paska tangkap dengan penggunaan ekstrak Gymnogongrus sp. (cacahan dan larutan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa masa simpan ikan layang (Decapterus macrosoma) dengan penggunaan ekstrak Gymnogongrus sp. (cacahan dan larutan) sampai akhir  penyimpanan 13 jam (paska tangkap) belum ditolak panelis, sedangkan tanpa penggunaan  hanya 10 jam  sudah  ditolak.  Konsentrasi  larutan  Gymnogongrus sp.  20 % lebih efektif bila dibandingkan dengan cacahan 5 %.
Copyrights © 2016