Penelitian yang dilakukan peneliti di TK Negeri 2 Kota Jambi, menemukan adanya permasalahan pada rendahnya kemampuan membaca permulaan pada kelompok B usia 5-6 tahun. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, peneliti mengembangkan alat pembelajaran yang diberi nama BUKU SUKA. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh media BUKU SUKA terhadap membaca permulaan berfokus pada perkembangan suku kata untuk anak usia 5 - 6 tahun di TK Negeri Pembina 2 Kota Jambi. penelitian ini menggunakan metode eksperimental dengan pendekatan one group pretest posttest dengan sampel sebanyak 16 anak kelompok B kelas B4. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan yang signifikan pada kemampuan perkembangan suku kata untuk anak usia 5 - 6 tahun.
Copyrights © 2025