JIeTri : Journal of Industrial Engineering Tridinanti
Vol 2 No 02 (2024): Edisi Juli - Desember

Analisis Biaya Kualitas Pada kelompok Budidaya Ikan Patin di Desa Cipayung:Pengaruh Kualitas Air Dan Penggunaan Limbah Dapur Industi Sebagai Pakan

Wiyatno, Tri Ngudi (Unknown)
danang aji, rizky (Unknown)
ramdhani, alvin (Unknown)
hidayat, wahyudi (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis biaya kualitas dalam budidaya ikan patin di Desa Cipayung, Cikarang Timur, dengan fokus pada dampak penggunaan pakan limbah dapur industri serta potensi pengoptimalan biaya kualitas. Data diperoleh melalui wawancara dengan petani ikan untuk mengidentifikasi alokasi biaya pada pencegahan, penilaian, serta kegagalan internal dan eksternal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa biaya pencegahan hanya mencapai 6,21% dari total biaya kualitas, sedangkan biaya kegagalan internal mendominasi dengan 77,23%, disebabkan oleh lambatnya pertumbuhan ikan akibat kurangnya nutrisi dalam pakan limbah. Biaya kegagalan eksternal sebesar 16,57% juga terjadi karena penurunan kualitas ikan yang berdampak pada harga jual yang lebih rendah. Studi simulasi pengoptimalan menunjukkan bahwa dengan peningkatan alokasi biaya pencegahan hingga 15% dari total biaya kualitas, penambahan biaya untuk penilaian sebesar 3%, serta penerapan pakan berkualitas tinggi, biaya kegagalan internal dapat ditekan hingga 54%. Pengoptimalan ini tidak hanya menurunkan total biaya kualitas tetapi juga meningkatkan efisiensi dan produktivitas budidaya. Penelitian ini memberikan rekomendasi strategis untuk penggunaan pakan alternatif yang bernutrisi, manajemen kapasitas kolam, dan edukasi petani dalam manajemen budidaya untuk mendukung keberlanjutan usaha. Biaya kualitas budidaya ikan patin,pakan alternatif, kegagalan internal dan eksternal,efisiensi produksi,manajemen pakan

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Jietri

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

JIeTri is a journal published by Department of Industrial Engineering, Faculty of Engineering, Universitas Tridinanti Palembang. JIeTri Journal publishes manuscript articles twice a year (June and December). It’s focused on original articles in the form of research results or literature review ...