Teknologi dan masyarakat seperti dua hal yang saling terikat dan tidak dapat terlepas. Tentunya perkembangan teknologi ini memunculkan medium-medium baru dalam berkomunikasi yang dapat disebut sebagai new media. Pengaruh budaya dari munculnya new media ini adalah konten yang disebut sebagai livestreaming, penelitian ini membahas mengenai konten livestreaming yang dilakukan oleh virtual youtuber (VTuber), sebuah entitas digital yang menggunakan teori computer-mediated communication (CMC) dalam interaksinya. Adapun peneliti akan membahas mengenai persepsi penonton VTuber dalam memahami avatar digital ini menggunakan teori-teori yang dikembangkan oleh Jean Baudrillard, simulacra dan hyperreality. Peneliti mencoba menganalisis fenomena VTuber ini sebagai sebuah bentuk komunikasi post-truth yang diterka akan menjadi bentuk komunikasi massa yang mendominasi kehidupan manusia yang akan datang, serta memberi potret apakah komunikasi ini bisa dikategorikan sebagai sebuah komunikasi yang absah atau tidak.
Copyrights © 2023