Tujuan dari penelitian adalah untuk mendalami secara khusus pengalaman bermedia kebanyakan orang secara khusus anak muda, mahasiswa STPAK Ambon. Ada 2 hal yang mendasari kegemaran orang menggunakan media, yakni: untuk mengungkapkan diri kepada public (presentasi diri) dan untuk memenuhi harapan public (verefikasi diri). Kedua hal ini secara umum mendasari alasan dibalik kegemaran orang menggunakan media. Hal yang sering kali tidak disadari adalah makna konstruktif dalam pengalaman media. Dalam bermedia, sesungguhnya kita sedang ditawarkan sebuah identitas baru untuk dikonsumsi. Identitas tersebut adalah identitas virtual yang merupakan konstruksi sosial atas pengalaman kita bermedia.
Copyrights © 2019