Latar Belakang: Pada PKM sebelumnya penulis telah memberikan pelatihan terkait penerapan media pembelajaran sebagai sarana pembelajaran, namun masih ditemukan beberapa siswa yang masih kurang memiliki prestasi belajar karena masih kurang memahami hal-hal yang disampaikan Guru. Tujuan: Mengetahui efektifitas penggunaan media digital sebagai sarana komunikasi pendidikan untuk peningkatan motivasi belajar siswa. Metode: Metode yang digunakan yaitu Participatory Action Research dengan pendekatan evaluasi penerapan teknologi dan inovasi. Kegiatan pengabdian ini dijalankan pada sekolah dasar yang berdomisili di wilayah Kec. Maospati Kab. Magetan yaitu SDN Maospati 01 Kab. Magetan. Hasil: Motivasi belajar siswa sangat tinggi dengan model pembelajaran dengan bantuan media digital dinilai mampu menjadikan materi pembelajaran lebih menarik karena materi dapat disampaikan dalam bentuk visual dan animasi interaktif.
Copyrights © 2024