JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 1 (2025)

Pengelolaan Limbah Tahu Ditinjau Dari Etika Bisnis Islam (Studi Kasus Di Desa Kasang Pudak Kecamatan Kumpeh Ulu Kabupaten Muaro Jambi)

Rusliani, Hansen (Unknown)
Anisa, Anisa (Unknown)
Syah Noor, Firman (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2025

Abstract

Limbah berarti sisa proses produksi yang tidak mempunyai nilai ekonomis dan apabila tidak dikelola akan berdampak terhadap lingkungan. Metode penelitian dalam penelitian ini menggunakan penelitian lapangan. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sumber data sekunder. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan teknik jaminan keabsahan data digunakan untuk memperoleh data berupa wawancara langsung dengan pemilik usaha tahu dan beberapa masyarakat setempat. Selanjutnya teknik analisis data yang peneliti gunakan adalah analisis data kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa pihak manajemen produksi tahu Suwondo di Lorong Timur Jaya RT. 23 Kasang Pudak Kecamatan Kumpeh Ulu Kabupaten Muaro Jambi masih bertentangan dengan prinsip etika bisnis dalam Islam dimana prinsip pertama adalah prinsip ketuhanan karena dalam etika bisnis Islam pemilik belum memiliki rasa tanggung jawab dan belum menerapkannya sedemikian rupa untuk dapat memberikan solusi sehingga usaha yang mereka jalankan tidak mengganggu masyarakat dan mengganggu kenyamanan masyarakat. Pengelolaan tahu suwondo di Desa Kasang Pudak belum menerapkan prinsip-prinsip yang terkandung dalam etika bisnis Islam secara keseluruhan. Hasil dari pengelolaan limbah industri diketahui terdapat dua jenis limbah yaitu limbah cair dan limbah padat. Limbah padat tahu dimanfaatkan sebagai bahan campuran pakan ternak, sedangkan limbah cair yang dihasilkan belum dapat dikelola, namun jika limbah cair tersebut dikelola menjadi biogas atau air tahu maka akan mempunyai potensi pendapatan sehingga bermanfaat dan dapat meningkatkan bisnis produk UMKM.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...