Journal Of Human And Education (JAHE)
Vol. 5 No. 1 (2025): Journal of Human And Education (JAHE)

Sosialisasi Serta Optimalisasi Umkm, Bumdes Dan Pengelola Dana Desa Melalui Pengelolaan Keuangan Desa Tanjung Laut

Fitriasuri, Fitriasuri (Unknown)
Sari, Iga Ratna (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2025

Abstract

Pengelolaan keuangan sektor publik memegang peranan penting dalam penyusunan dan penyajian laporan keuangan oleh entitas publik, seperti pemerintah pusat, daerah, atau organisasi publik lainnya, guna menyediakan informasi yang transparan, akuntabel, dan dapat dipertanggungjawabkan,metode yang digunakan yaitu sosialisasi. Hasil pengabdian masyarakat yang telah dilaksanakan bahwa UMKM pengrajin songket memiliki potensi besar untuk berkembang berkat keterampilan tradisional mereka. Namun, usaha masih dilakukan secara tradisional tanpa strategi pemasaran yang jelas, dengan jangkauan pasar terbatas dan branding yang lemah. Pengembangan desain juga kurang optimal akibat minimnya riset pasar. Sosialisasi memberikan pemahaman pentingnya modernisasi pengelolaan usaha tanpa mengabaikan nilai tradisional. Selain itu, pencatatan keuangan yang baik dinilai krusial untuk membantu UMKM mengambil keputusan usaha yang lebih tepat. Dalam pengelolaan BUMDes dan dana desa, ditekankan pentingnya transparansi, akuntabilitas, dan pemanfaatan teknologi untuk efisiensi, dengan pelatihan dan kolaborasi sebagai kunci keberhasilan tata kelola keuangan desa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jahe

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Journal of Human And Education (JAHE) merupakan wadah penerbitan naskah ilmiah terbaik mengenai kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat. Naskah ini diharapkan dapat memuat berbagai kegiatan dalam menghadapi dan mengelola berbagai potensi, hambatan, tantangan dan permasalahan yang ada di masyarakat ...