JPAP (Jurnal Praktisi Administrasi Pendidikan)
Vol. 9 No. 1 (2025): JANUARI 2025

Analisis Peran Kepemimpinan Inklusif berdasarkan Masa Kerja terhadap Kolaborasi dan Komunikasi di Sekolah

Mega Ade Kantari (Unknown)
Putu Linda Agustini (Unknown)
Kikin Saradela (Unknown)
Lalu Muhaili (Unknown)
Lalu Hirwandi (Unknown)
Citra Lara (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran kepemimpinan inklusif berdasarkan masa jabatan terhadap kolaborasi dan komunikasi di sekolah Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dan kuantitatif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah kuesioner yang dimulai dari penyebaran link google form. Responden penelitian ini adalah kepala sekolah dan guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Masa Kerja 0-5 Tahun: Responden merasa perlu meningkatkan kemampuan dalam memimpin diskusi dan menyatukan pendapat tim, meskipun sudah mampu berperan dalam kolaborasi. 2) Masa Kerja 6-10 Tahun: Responden dapat membangun kebersamaan dan berkomunikasi dengan cukup baik, namun masih membutuhkan latihan lebih lanjut dalam menyusun komunikasi tertulis yang terstruktur. 3) Masa Kerja 10 Tahun ke Atas: Responden yang lebih berpengalaman menunjukkan kemampuan komunikasi dan kolaborasi yang lebih matang, namun masih perlu meningkatkan penggunaan data dalam pengambilan keputusan dan komunikasi tertulis.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpap

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

JPAP (Jurnal Praktisi Administrasi Pendidikan) (p-ISSN: 2548-6233; e-ISSN: 2548-6241) is a peer-reviewed journal published since 2016 by the Postgraduate University of Mataram. The Journal of Educational Administration Practitioners is an integrated media for continuous communication with important ...