Bioma : Berkala Ilmiah Biologi
Vol. 26 No 2, Tahun 2024

Pengaruh Pemberian Salep Ekstrak Daun Sirih Merah (Piper crocatum) Terhadap Penyembuhan Luka Bakar Pada Mencit (Mus musculus)

Kayla, Nabila (Unknown)
Fadhilah, Rifda Zaiza (Unknown)
Pandiangan, Tantri Ayu (Unknown)
Napitupulu, Debora Chalista (Unknown)
Hamidah, Afreni (Unknown)
Mursyd, Danial (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Feb 2025

Abstract

Luka bakar adalah luka yang terjadi dijaringan kulit yang disebabkan oleh panas atau terkena radiasi,radioaktivitas, listrik, sentuhan atau kontak dengan bahan kimia. Penelitian ini merupakan penelitian eksperiment, dimana penelitian ini menguji pengaruh dari pemberian salep ekstrak daun sirih merah terhadap kecepatan penyembuhan luka bakar pada hewan mamalia mencit. Penelitian ini terbagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok perlakukan yang diberi salep ekstrak daun sirih merah dan kelompok kontrol yang diberi dengan salep bioplacenton. Data dari hasil penelitian ini dianalisis dengan menggunakan analisis data deskriptif, adapun hasil penelitian yang dilakukan selama delapan hari didapatkan bahwa adanya pengaruh pemberian salep ekstrak daun sirih merah terhadap kecepatan penyembuhan luka, dimana luka pada mencit kelompok perlakuan terlihat mengering dan mulaiterbentuknya jaringan kulit yang baru sedangkan untuk luka pada kelompok kontrol yang diberi bioplacenton luka terlihat masih belum kering secara sempurna dibandingkan dengan kelompok salep ekstrak daun sirih merah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

bioma

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education

Description

BIOMA (ISSN 1410-8801) adalah Majalah Ilmiah Biologi yang bertujuan mewadahi semua informasi hasil penelitian, telaah pustaka, makalah teknis, dan kajian buku, dari berbagai cabang ilmu Biologi. Diharapkan penerbitan ini dapat berkontribusi dalam penyampaian informasi ilmiah yang merupakan mata ...