Latar Belakang: Proses tumbuh kembang bayi di pengaruhi oleh berbagai macam hal seperti nutrisi yang diterima bayi pada masa pre dan post natal, lingkungan, stimulasi, dan kualitas tidur bayi. Permasalahan yang sering di temui adalah terganggunya kualitas tidur bayi, seperti bayi rewel saat tidur dan mudah terbangun. Hal ini tentu saja berpengaruh dalam proses tumbuh kembang bayi. Karena ketika tidur bayi memproduksi hormon pertumbuhan dan waktu untuk memperbaiki saraf pada otak. Terganggunya kualitas tidur bayi dapat di atasi dengan melakukan baby massage, beberapa efek yang dapat timbul dari baby massage adalah dapat melancarkan peredaran darah, menghilangkan nyeri, meningkatkan suhu tubuh, dan memberi efek relaksasi pada bayi. Beberapa efek yang timbul dari baby massage maka akan dapat membantu untuk meningkatkan kualitas tidur bayi sehingga dapat membantu proses pertumbuhan dan perkembangan bayi. Tujuan: Memberi edukasi tentang baby massage dan tata cara melakukan baby massage untuk meningkatkan kualitas tidur bayi. Hasil: Pemberian edukasi tentang tentang baby massage dan tata cara melakukan baby massage untuk meningkatkan kualitas tidur bayi menunjukan hasil yang signifikan. Pengetahuan peserta posyandu tentang baby massage meningkat 60%-100% Kesimpulan: Pemberian edukasi dapat meningkatkan pengetahuan tentang baby massage dan tata cara melakukan baby massage untuk meningkatkan kualitas tidur balita pada posyandu RW 08 Kota Lama dan posyandu RW 00 Buring Kecamatan Kedungkandang Kota Malang.
Copyrights © 2025