Pola kalimat atau klausa selama ini dianalisis dengan teori fungsi-kategori-peran. Pola kalimat dasar bahasa Indonesia ditemukan dengan analisis kategori sintaktis dan fungsi sintaktis. Terdapat lima pola kategori sintaktis kalimat dasar bahasa Indonesia: frase nomina + frase nomina (FN+FN), frase nomina + frase verba (FN+FV), frase nomina + frase ajektiva (FN+FA), frase nomina + frase numeralia (FN+FNu), dan frase nomina + frase preposisi (FN+FPr). Terdapat enam pola fungsi sintaksis kalimat dasar bahasa Indonesia: SP, SPK, SPPel, SPO, SPOPel, dan SPOK. Ditemukan data kalimat dasar berpola SPKO, tetapi untuk kelayakan memasukkannya sebagai pola ketujuh, diperlukan pengkajian lebih lanjut.
Copyrights © 2024