Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 9 No. 04 (2024): Volume 09, Nomor 04, Desember 2024

ANALISIS KEBUTUHAN PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN E-NEW (EXPLORE, NARRARE, EXPERIENCE, WRITE) BERBASIS PERMAINAN BUDAYA LOKAL TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS SISWA

Nurul umrotullatifah (Unknown)
Elin Nuraida (Unknown)
Vismaia S Damayanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini didasarkan pada kebutuhan untuk menghadirkan model pembelajaran yang dapat membantu siswa dalam meningkatkan kemampuan menulis siswa sekolah dasar yang diintegrasikan dengan budaya lokal. Salah satu tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis kebutuhan pengembangan model pembelajaran E-New (Explore, Narrare, Experience, Write) berbasis permainan budaya lokal. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (RnD) dengan model ADDIE yang berfokus pada analisis. Subjek penelitian ini yaitu tenaga pendidik yaitu Guru Kelas II Sekolah Dasar Negeri Pasir Kaliki Mandiri 2, Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan observasi dan wawancara. Berdasarkan observasi dan wawancara tersebut, wali kelas setuju dan tertarik menggunakan model pembelajaran E-New berbasis budaya lokal. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa pengembangan model pembelajaran E-New (Explore, Narrare, Experience, Write) berbasis budaya lokal sangat dibutuhkan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...