Antibuih merupakan bahan tambahan pangan yang biasanya ditambahkan ke dalam bahan pangan untuk mengurangi atau menghambat adanya pembentukan buih di dalam bahan pangan. Gliserida merupakan ester lipid dari molekul gliserol dan asam lemak. Monogliserida banyak diaplikasikan sebagai surfaktan, terutama sebagai bahan tambahan pangan pengemulsi dan antibuih. Monogliserida berasal dari gliserolisis lemak atau minyak, atau bisa juga diproduksi melalui esterifikasi lemak dengan gliserol. Dalam jurnal ini akan membahas tentang mekanisme monogliserida sebagai bahan tambahan pangan antibuih dalam produk pangan. Kata Kunci: antibuih, monogliserida, gliserolisis
Copyrights © 2025