Penelitian ini berjudul "Pemahaman Present Perfect Tense dalam Pembelajaran Mahasiswa PGSD." Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan mengkategorikan pemahaman mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) di Universitas Djuanda mengenai present perfect tense. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif, dengan melakukan wawancara terhadap lima mahasiswa PGSD. Pertanyaan yang diajukan dirancang untuk menggali pemahaman mereka tentang present perfect tense. Data diperoleh dari mahasiswa yang telah mempelajari topik ini dalam konteks formal. Hasil penelitian menunjukkan masih terdapat beberapa kesalahan umum dalam penggunaan present perfect tense di kalangan mahasiswa, yang menjadi indikator untuk mengevaluasi tingkat pemahaman mereka terhadap bentuk kalimat ini.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025