Journal On Teacher Education (Jote)
Vol. 6 No. 2 (2024): Journal on Teacher Education

Program Continuing Professional Development (CPD) pada Pendidik Anak Usia Dini

Masruroh, Atik (Unknown)
Syafi'aturrosyidah, Mustika (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui mendalam bagaimana menyusun dan menganalisis tentang manfaat, hasil evaluasi dan strategi-strategi program pengembangan professional/Continuing Professional Development (CPD) pada pendidik anak usia dini melalui jurnal-jurnal internasional. Metode penelitian yang digunakan adalah Systematic Literature Review yang menganalisis kritis terhadap sumber terkait dari jurnal. Hasil penelitian dari segi manfaat pelaksanaan program CPD: program CPD sebagai bentuk kegiatan divergen yang berkelanjutan diharapkan dapat mengembangkan kemampuan intelektual, sikap, keterampilan kepribadian dan kompetensi guru dalam menjalankan profesionalisme profesi guru sesuai dengan perubahan zaman dan kebutuhan. Evaluasi harus memperhatikan beberapa aspek, diantaranya menyadari adanya perbedaan gaya belajar, mempertimbangkan tingkat minat dan keterlibatan, memberikan umpan balik untuk ditindaklanjuti, dukungan dan kesempatan. Strategi-strategi program CPD: 1) strategi pengembangan diri melalui mentoring dan pelatihan, 2) strategi publikasi ilmiah yang menulis isu-isu di lingkungan yang terbaru, dan 3) strategi karya inovatif melalui kegiatan lokakarya, proyek yang didanai, dan Penelitian Tindakan Kelas (PTK).

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jote

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

The teacher education journal is a place for researchers to develop their competencies in the fields of research, education and community service. This journal is related to the world of general education such as early childhood education, educational psychology, primary school teacher education, ...