Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS)
Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2024 - Januari 2025)

Eksistensi Tari Persembahan Makan Sirih Sebagai Budaya Tradisi Baru Masyarakat Kabupaten Siak Sri Indrapura Provinsi Riau

Sari, Maya Novita (Unknown)
Indrayuda (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan tentang keberadaan/eksistensi, proses pelaksanaan tradisi Tari Persembahan makan sirih sebagai budaya tradisi baru di masyarakat Kabupaten Siak Sri Indrapura Provinsi Riau dan mengapa masyarakat masih mempertahankan tradisi Tari Persembahan makan Sirih. Jenis penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan metode deskriptif analisis. Instrumen penelitian ini adalah peneliti sendiri dan dibantu dengan alat tulis, kamera dan handphone. Data dikumpulkan melalui studi pustaka, observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik penjamin keabsahan data menggunakan kriteria keterpercayaan, keterlibatan, ketergantungan dan kepastian. Langkah-langkah menganalisis data adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan menyimpulan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa  eksistensi Tari Persembahan makan sirih sebagai budaya tradisi baru masyarat Kabupaten Siak Sri Indrapura Provinsi Riau terdiri dari 2 aspek, yaitu aspek peran dan aspek kegunaan. Aspek peran Tari Persembahan Makan Sirih adalah untuk pembinaan minat dan bakat bagi pemuda pemudi melayu. Sedangkan aspek kegunaan Tari Persembahan Makan Sirih adalah ini juga memiliki kegunaan untuk menyambut tamu kehormatan.  Bentuk pelaksanaan tradisi Tari Persembahan Makan Sirih adalah Tari Persembahan Makan Sirih versi dulu yang sangat sederhana, untuk gerakan pada Tari Persembahan Makan Sirih diambil dari gerakan yang sudah ada yaitu dari gerakan Tari Menjunjung Duli dari kerajaan Siak. Alasan Masyarakat Mempertahankan Tari Tradisi Makan Sirih Bagi Masyarakat Kabupaten Siak Sri Indrapura Provinsi Riau adalah menjaga identitas bangsa, tetapi juga memperkaya khazanah budaya dunia.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JMPIS

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Social Sciences

Description

Focus and Scope FOCUS Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS) memfokuskan diri pada riset tentang Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial. Pendekatan metode penelitian meliputi: Kuantitatif, Kualitatif, dan Mix Method. Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS) memiliki tujuan ...