Jurnal Agrotek Tropika
Vol 12, No 1 (2024): JURNAL AGROTEK TROPIKA VOL 12, Februari 2024

EFIKASI EKSTRAK BIJI Jatropha curcas TERHADAP HAMA INVASIF Spodoptera frugiperda (COLEOPTERA: NOCTUIDAE)

Asmanizar Asmanizar (Universitas Islam Sumatera Utara)
Aldy Waridha (Universitas Islam Sumatera Utara)
Filzah Sri Utami (Universitas Islam Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
07 Dec 2023

Abstract

Hama Spodoptera frugiperda merupakan hama invasif dan penyebaran sangat cepat sehingga saat ini wilayah serangannya pada tanaman jagung meluas di beberapa provinsi. Pengendalian dengan memanfaatkan bahan aktif tumbuhan merupakan salah satu cara untuk mengatasi masalah serangan hama ini.  Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi ekstrak biji Jatropha curcas terhadap larva S. frugiperda.  Penelitian dilaksanakan menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan lima perlakuan konsentrasi (0,0625; 0,025; 0,25 dan 0,5%) dan kontrol serta empat ulangan. Pengujian dilakukan dengan metode racun perut dan metode racun kontak. Pengaruh perlakuan terhadap variabel yang diamati dianalisis dengan Analisa Sidik Ragam, LC50 dan LT50 sebagai racun perut dan kontak dianalisa dengan Analisis Probit. Hasil penelitian menunjukkan konsentrasi 0,5% dengan mortalitas larva secara nyata lebih tinggi dibandingkan dengan konsentrasi lainnya, baik pada pengujian racun perut maupun racun kontak dengan mortalitas masing-masing 65 dan 85% pada pengamatan 7 hari setelah aplikasi. Konsentrasi 0,25 dan 0,125% menunjukkan mortalitas yang tidak berbeda nyata (57,5% dan 52,5%) pada pengujian racun perut, sementara itu konsentrasi 0,25, 0,125 dan 0,0625% menunjukkan mortalitas yang tidak berbeda nyata (60, 60 dan 55%) pada pengujian racun kontak. Ekstrak biji J. curcas lebih toksik sebagai racun kontak (LC50=0,21%; LT50=4,01 hari) dibandingkan sebagai racun perut (LC50=0,34%; LT50=6,16 hari). Pupa dan imago yang terbentuk lebih banyak pada pengujian racun perut (35 dan 22,5%) dibandingkan dengan racun kontak (15 dan 2,5%). Ekstrak biji J. curcas mempunyai potensi untuk mengendalikan hama S. frugiperda. Pengujian tingkat lapangan diperlukan untuk melihat efektivitas di areal pertanaman jagung.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JA

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Agrotek Tropika (JAT) is a journal of science in the field of agrotechnology which covers several fields of science such as Agronomy, Horticulture, Soil Science, and Plant Pests and Diseases. Journal of Tropical Agrotek published since 2013 and published three times in one year ie in ...