Jurnal Ilmu Komunikasi
Vol 2, No 2 (2022)

PENGARUH PENGGUNAAN APLIKASI GO AUTO (CUCI MOBIL DAN MOTOR) TERHADAP TINGKAT KEPUASAN USER DI KOTA BANDAR LAMPUNG

agustho yuanda (universitas muhammadiyah lampung)



Article Info

Publish Date
11 Mar 2022

Abstract

Aplikasi go auto (cuci mobil dan motor) memudahkan masyarakat sehingga tidak perlu untuk mengantri di tempat cuci motor dan mobil konvensional. Mitra dari aplikasi go auto berusaha untuk memberikan pelayanan yang cepat, aman, nyaman dan murah kepada seluruh konsumen. Berdasarkan hal tersebut maka tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan aplikasi go auto (cuci mobil dan motor) terhadap tingkat kepuasan user di Kota Bandar Lampung. Jenis metode penelitian yang digunakan dalam penulisan ini adalah analisis kuantitatif, dengan jumlah sampel sebanyak 19 pengguna aplikasi go auto, teknik pengumpulan data kuesioner dan dokumentasi sedangkan teknik analisia data menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas, analisis regresi linier sederhana dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, penggunaan aplikasi go auto (cuci mobil dan motor) berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap tingkat kepuasan user di Kota Bandar Lampung hal tersebut dapat dilihat dari nilai thitung variabel aplikasi go auto (cuci mobil dan motor) sebesar 36.687 sedangkan ttabel sebesar 1.729, jadi thitung 36.687 > ttabel 1.729, serta nilai signifikasi (sig t) sebesar 0.000 < 0.05. Sementara itu nilai Koefesien Determinasi (R Square) sebesar 0.988 artinya penggunaan aplikasi go auto (cuci mobil dan motor) memiliki pengaruh sebesar 98.8% terhadap tingkat kepuasan user di Kota Bandar Lampung. Kata kunci : Penggunaan Aplikasi Go Auto, Kepuasan User, Komunikasi Massa

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

IRE

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu komunikasi yang diterbitkan dua kali dalam setahun oleh Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Lampung. Jurnal ini merupakan sarana publikasi bagi kaum akademisi dan praktisi. Jurnal ini menerbitkan artikel dari hasil penelitian baik penelitian lapangan maupun penelitian ...