Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menulis recount siswa melalui penerapan Sequence Picture Technique dengan memanfaatkan metode Role Play. Penelitian dilakukan di smp negeri 3 ampek nagari dengan melibatkan siswa kelas delapan yang berjumlah 30 orang sebagai subjek penelitian. Pendekatan ini dipilih karena Sequence picture technique memberikan visual stimulus berupa urutan gambar yang dapat membantu siswa mengorganisir dan mengembangkan ide saat menulis. Metode Role Play digunakan untuk menciptakan situasi simulasi yang memungkinkan siswa berinteraksi langsung dengan konten yang akan mereka tulis. Dengan demikian, diharapkan siswa dapat lebih terlibat dan memahami konsep penulisan melalui pengalaman langsung. Data dikumpulkan melalui tes menulis sebelum dan sesudah perlakuan, serta observasi terhadap aktivitas siswa selama proses pembelajaran. Hasil analisis data menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan dalam kemampuan menulis siswa yang mendapatkan perlakuan menggunakan sequence picture technique dengan metode Role Play. pada sklus I siswa mendapatkan skor dengan nilai 61.67 hanya menggunakan sequence picture technique dan pada siklus II mendapatkan skor 84.5 dengan menggunakan sequence picture technique dengan model role play.
Copyrights © 2024