Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas pelatihan digital interaktif dalam meningkatkan keterampilan dosen dalam mengelola manajemen kelas di Universitas Islam Sumatera Utara (UISU). Pelatihan ini dirancang untuk mengatasi tantangan pengelolaan manajemen kelas yang dilakukan dosen Universitas Islam Sumatera Utara melalui teknologi interaktif. Harapan dilakukan pelatihan digital agar dosen (UISU) dapat meningkatkan pengaturan ruang kelas, penanganan konflik, dan keterlibatan mahasiswa. Metode penelitian ini menggunakan desain kuasi-eksperimental dengan kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Data dikumpulkan melalui pre-test dan post-test serta dianalisis menggunakan uji t untuk menentukan signifikansi perubahan keterampilan dosen dalam mengelola manajemen kelas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan digital interaktif secara signifikan meningkatkan keterampilan dosen dalam mengelola manajemen kelas. Penelitian ini memberikan rekomendasi untuk integrasi pelatihan digital dalam pengembangan profesional dosen UISU dalam mengelola manajemen kelas yang efektif.
Copyrights © 2024