Problematika masyarakat di era modern, sangat perlu dilihat dari perspektif Islam. Cara pandang masyarakat yang cenderung mendewakan pesatnya kemajuan informasi, teknologi, dan mendambakan kehidupan yang serba berkecukupan menjadikan manusia kehilangan eksistensinya sebagai seorang hamba Allah hingga menciptakan luka jiwa dan rohani. Upaya yang dilakukan guna mengobati hal tersebut adalah melalui pendidikan kepada masyarakat secara berkelanjutan (daras Risale-i Nur). Risale-i Nur berperan dalam pendidikan masyarakat di era modern guna memberikan pengobatan maknawi. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap pentingnya Risale-i Nur dalam melihat hakikat kebenaran dan solusi problematika masyarakat saat ini. Metode yang digunakan untuk studi ini adalah perpaduan dari metode studi kasus dan aksi lapangan untuk menanggapi masalah. Kesimpulanya, daras ilmiah Risale-i Nur merupakan upaya kuratif yang dilaksanakan melalui kegiatan belajar bersama sebagai bagian dari pendidikan masyarakat guna memberikan terapi maknawi dan pemulihan, pengurangan penderitaan, dan pengendalian penyakit rohani dan jiwa menjadi masyarakat yang mampu memahami hakikat dan tujuan hidup.
Copyrights © 2025